Oke, link aslinya ada di sini: Melejitkan daya ingat otak dengan latihan - Part 1
Semua hasil yang didapat saat mengikuti latihan yang diberikan tergantung dari komitmen dalam mengikutinya. Ada dua kemungkinan hasil yang diperoleh setelah mengikuti latihan yang diberikan di sini, yaitu Anda akan memiliki ingatan otak seperti memori komputer di setiap kehidupan sehari-hari, atau yahh... sekedar akan memiliki daya ingatan seperti memori komputer hanya ketika menghafal ratusan angka, atau setumpuk kartu remi.
Biasakanlah fokus, yang diajarkan di sini bukan fokusnya "otak kiri". Sekarang juga saya meminta Anda keluar dari ruangan yang sempit, pergilah ke suatu ruangan atau luar ruangan di mana Anda dapat melihat banyak benda. Kata "melihat" di sini bukan berarti hanya "melihat". Saya berani bertaruh bahwa ribuan benda yang selama ini dilihat, sebenarnya tidak sepenuhnya Anda "lihat" di dalam otak. Anda hanya melihat dan menganggap "yah... ada benda di sana!" tapi tidak benar-benar "melihat" benda itu. Kebanyakan hanya meng-'ada'-kan benda itu, begitulah cara melihat otak kiri. Setelah berada di luar ruangan "lihat" salah satu benda di sana, lihat bentuknya, teksturnya, raba bila perlu, cium bila perlu, perhatikan garis-garisnya, pindah ke benda lain "lihat" juga dengan seksama. Di sini Anda benar-benar telah mengerti apa "melihat" dengan otak kanan itu. Latih imajinasi Anda dengan bermain imajinasi otak kanan.
Contoh :
Ketika melihat sebuah sebuah sofa, jangan katakan pada otak bahwa "benda itu adalah sofa!" apa yang Anda katakan itu adalah sebuah "bahasa". Hal itu adalah cara otak kiri melihat, lihatlah sesuatu dengan cara non-verbal, seakan-akan Anda tidak tahu benda itu bernama "sofa", Anda hanya tahu bahwa benda itu warnanya merah, digunakan untuk duduk, empuk, memiliki garis2 lipatan yang unik, namun sekali lagi, jangan deskripsikan itu, jangan katakan itu di otak. Bayangkan di dalam otak bahwa Anda adalah seseorang yang sama sekali tidak tahu apa itu "bahasa". Apakah serumit itu untuk melejitkan daya ingat otak? Tidak!
Kuncinya adalah dengan menggunakan ke-5 indra Anda, yaitu melihat, mencium, meraba, mendengar, merasa. Lalu perhatikan perkembangan daya ingatan di otak Anda.
Kalian belum tahu karena belum mencobanya, kejadian sebenarnya tak akan serumit seperti apa yang saya katakan. Dan saya tidak tahu ada cara lain selain cara ini, cara untuk "mulai" mengaktifasi otak kanan.
Sebaiknya lakukan latihan ini secara rutin. Sekian.
No comments:
Post a Comment